GOCAR4D – Guardiola: De Bruyne yang Akan Putuskan Masa Depannya di City

Soccer Football - Champions League - Knockout Phase Playoff - First Leg - Manchester City v Real Madrid - Etihad Stadium, Manchester, Britain - February 11, 2025 Manchester Citys Kevin De Bruyne with Manchester City manager Pep Guardiola after being substituted Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Kontrak Kevin De Bruyne di Manchester City akan habis pada akhir musim ini (Foto: Action Images via Reuters/Jason Cairnduff)


Jakarta

Kontrak Kevin De Bruyne di Manchester City akan habis pada musim panas ini atau bulan Juni mendatang. De Bruyne lanjut atau tidak di City, Pep Guardiola menyerahkan keputusan kepada si pemain.

De Bruyne sudah memasuki bulan-bulan terakhir dalam kontraknya di City. Namun, hingga kini belum ada pembicaraan resmi soal pembaruan kontrak untuk gelandang Belgia itu.

Musim ini De Bruyne tak lagi selalu jadi pilihan utama Guardiola. Catatan statistik menunjukkan bahwa De Bruyne hanya jadi starter dalam 57% pertandingan di mana ia bisa dimainkan.


ADVERTISEMENT





SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

De Bruyne akan berusia 34 tahun pada Juni nanti. Manajer City Pep Guardiola menyebut De Bruyne sendiri yang akan memutuskan kelanjutan masa depannya di Etihad Stadium.

“Kami saling kenal baik dan kami cukup jujur soal itu. Dalam situasi ini, dia harus mengambil keputusan. Itulah yang paling penting,” ujar Guardiola seperti dilansir Sky Sports.



ADVERTISEMENT





“Dia jujur kepada diri sendiri dan dia akan memutuskan apa yang dia rasa bisa dia lakukan dalam periode selanjutnya dalam hidupnya.”

“Usianya 34 tahun musim panas nanti dan dia harus memutuskan. Itu terjadi kepada David Silva, sebagai contoh, dan banyak pemain lainnya,” kata Guardiola.